Kumpulan Artikel Tentang Mesir

Mesir: Twitter Diblokir, Demonstrasi Terus Berlangsung

  27 Januari 2011

Pemerintah Mesir menyatakan perang dengan internet lebih ekstrem, akses komunikasi telepon selular diputus di area yang dikabarkan menjadi tempat berkumpulnya ribuan orang yang memprotes aksi ini di Hari Revolusi. Tujuannya adalah berusaha mengontrol ribuan protes masyarakat dan menekan gerakan ini.

Mesir: Informasi Hari Revolusi Melalui Twitter

  27 Januari 2011

Twitter dipenuhi dengan berbagai reaksi, dari berita mengenai hanya beberapa orang yang berkumpul hingga ribuan orang yang berkumpul untuk berdemo yang datang dari berbagai kota di Mesir. "Hari Revolusi" di seluruh negeri bertepatan dengan Hari Polisi dan menyatukan orang dari segala macam latar belakang dan sudut pandang politik berbagai spektrum untuk memprotes 30 tahun kekuasaan Presiden Hosni Mubarak.

Mesir: “Kontes Photoshopping Mubarak yang Tak Terelakkan”

  1 Oktober 2010

Dalam liputan Pembicaraan Perdamaian 2010-perundingan terakhir dalam negosiasi langsung antara para pemimpin negara dari Israel, Palestina, Yordania, Mesir, dan Amerika Serikat, suratkabar Al Ahram menggunakan aplikasi Photoshop dan menempatkan Mubarak di tengah depan dalam barisan para pemimpin negara. Narablog melihat kesempatan ini dan meluncurkan Kontes Photoshopping Mubarak versi mereka sendiri!

Mesir: Kucing Hebat Mengeong Untuk Presiden Mubarak

  12 April 2010

Tuan El Qott - yang artinya "hebat" dan nama keluarganya berarti "kucing" dalam bahasa Arab, menulis artikel yang luar biasa konyol yang berjudul 'Syukurlah kamu baik-baik saja'. Twittersfer menemukan hal ini begitu lucu sehingga tagar barupun muncul: #ExcellentNawNaw.

Mesir: Dilema Hari Kasih Sayang

  2 Maret 2010

Tidak hanya di Indonesia, di Mesirpun Hari Kasih Sayang disikapi beragam oleh warganya. Berikut komentar narablog Mesir yang dirangkum Tarek Amr.

Mesir: Hak Kebebasan Berbicara

  1 Februari 2010

Para aktivis dan narablog di Mesir menyelenggarakan pertemuan pada tanggal 22 Januari untuk membela hak kebebasan berbicara mereka setelah lebih dari 20 orang narablog Mesir ditangkap ketika kereta mereka sampai di desa Naga Hammady, desa di mana pembantaian Koptik terjadi. Marwa Rakha menyimpulkan reaksi penahanan mereka mereka di dalam tulisan ini.

Mesir: Pembunuhan Massal di Naga Hammady

  14 Januari 2010

Narablog Mesir menyatakan keterkejutannya atas terjadinya pembunuhan umat Koptik Kristen pada perayaan malam Natal di Naga Hammady, wilayah Atas Mesir. Seorang kriminal yang tidak diketahui identitasnya menembak secara masal pada orang-orang setelah mereka selesai berdoa dan sedang berjalan pulang.

Mesir: Narablog Disiksa dan Dipaksa Menganut Islam Sebagai Harga Kebebasan

GV Advocacy  30 September 2009

Pengacara narablog Hani Nazeer yang ditangkap masih tak diperbolehkan mengunjungi kliennya. Namun, narablog Kristen Nazeer berhasil menghubungi Jaringan Arab untuk Informasi Hak Azasi Manusia dan memberitahukan bahwa ia disiksa dan dipaksa menganut Islam sebagai harga kebebasannya: Ia dan teman satu sel lainnya dipukuli oleh para sipir penjara dan rambutnya dibotaki secara...

Dunia Arab: Keperawanan Artifisial Buatan Cina

  28 September 2009

Narablog Maroko Mounir menulis dalam blognya Des maux à dire [Fr] mengenai selaput dara artifisial, buatan Cina, yang tampaknya digandrungi dan mulai meraih banyak perhatian dari pembeli asal Arab. “Di negara-negara Arab, warga Suriah menyaksikan “produk” revolusioner ini membanjiri pasar gelap. Di Mesir, para penanam modal mulai serius memasarkan operasi...