· Agustus, 2009

Below are posts about citizen media in Indonesian. Don't miss Global Voices dalam bahasa Indonesia, where Global Voices posts are translated into Indonesian! Read about our Lingua project to learn more about how Global Voices content is being translated into other languages.

Kumpulan Artikel Tentang Indonesia dari Agustus, 2009

Iran: Kesaksian atas penyiksaan dan pemerkosaan

  25 Agustus 2009

Mehdi Karoubi, seorang pemimpin oposisi dan mantan Ketua Parlemen Iran, menyatakan bahwa para pemrotes yang ditangkap, baik laki-laki maupun perempuan, diperkosa di penjara Evin dan Kahrizak di Tehran, dan para tahanan politik disiksa hingga tewas.

Aljazair: Kembali normal paska bentrokan dengan warga imigran Cina

  23 Agustus 2009

Arus pendatang Cina ke Aljazair membangkitmenimbulkan kan konfrontasi di antara pendatang dan penduduk setempat di ibukota Aljir. Sekitar 100 orang penduduk dan pendatang sempat berselisih menggunakan pisau dan gada, menimbulkan perdebatan mengenai pengaruh insiden tersebut akan usaha investasi Cina di negara Afrika Utara. Berikut, para narablog mengungkapkan pendapat masing-masing. Talking...

Bom Bunuh Diri Pertama Mauritania

  22 Agustus 2009

Mauritania menderita pengalaman perdana serangan bom bunuh diri pada hari Sabtu, melukai seorang penduduk Mauritania dan dua warga negara Perancis. Narablog dan pengguna Twitter bereaksi pada peristiwa bom ini.

Taiwan: Wilayah Selatan diporak-porandakan topan Morakot

  18 Agustus 2009

Liao Ben-Chuan menyorot fakta bahwa dengan perubahan iklim global, hujan badai yang lebih dahsyat akan lebih sering terjadi; penelitian-penelitian juga mengindikasikan bahwa hujan badai ini akan memiliki dampak luar biasa bagi kepulauan. Jika pemerintah masih tidak memiliki rencana pelestarian jangka panjang, masa depan Taiwan akan muram.

Kamboja: Maksud kontes Puteri Ranjau Darat dipertanyakan

  17 Agustus 2009

“Setiap orang berhak merasa cantik!” begitulah awal manifesto dari perlombaan Puteri Ranjau Darat, yang merupakan buah gagasan Morten Traavik asal Norwegia. [..] LSM-LSM lain, termasuk Organisasi Warga Penyandang Cacat di Kamboja, menolak untuk memberikan dukungan terhadap kontes tersebut, setelah Departemen Perkara Sosial,Veteran dan Pemberdayaan Pemuda menyatakan tentangannya terhadap kontes yang bersangkutan, dan menyatakan bahwa kontes tersebut dapat memberikan citra yang salah akan penyandang cacat tubuh.

Profil penulis: Sara Moreira

  11 Agustus 2009

Minggu lalu, saya berhasil menemui seorang penulis Global Voices, Sara Moreira di International School for Digital Transformation di Porto, Portugal. Sara mengikuti program di sekolah ini setelah mengunjungi Timor Timur, negara tempat Sara bertugas sebagai seorang narablog dan penulis Global Voices Sara mengajar komputer pada para wanita muda di Universitas...

Paraguay: CIP, ajang tampil sineas nasional

  11 Agustus 2009

Mereka menyebutnya sebagai saluran video alternatif, sehingga video yang ditayangkan  tidak harus bersaing dengan acara video ulang tahun keluarga, kegiatan binatang peliharaan dan menyanyi secara lip-sync. Dua kawula  muda Paraguay mencoba cara lain dan menciptakan Cip, sebuah situs web yang didedikasikan untuk menampilkan karya para sutradara film indie sehingga bisa...

Mancanegara: George W. Bush sebagai utusan diplomatik bagi Timur Tengah?

  6 Agustus 2009

Sebuah artikel opini yang ditulis untuk Newsweek beranggapan bahwa George W. Bush dapat menjadi nilai tambah bagi administrasi presiden Amerika Obama apabila dia menjadi utusan diplomatik untuk Timur Tengah, opini barusan menuai reaksi di blogosfer. Artikel tersebut, ditulis oleh Gregory Levey, penulis buku berjudul Shut Up I'm Talking: And Other...

Tentang liputan Indonesia kami

id