Sebuah project baru saja diluncurkan, sebuah kolaborasi antara Yahudi-Israel dan Arab untuk menghubungkan budaya mereka melalui puisi. Baik Hebrew maupun Arab adalah bahasa resmi di Israel. Butuh waktu 6 tahun dalam proses pembuatannya, kolabrorasi ini bahkan sudah melahirkan sebuah buku Two: A Bilingual Anthology (tautan dalam bahasa Hebrew).
Dalam website mereka, pencipta Two Project, Almog Behar, Tamer Massalha dan Tamar Weiss menulis (Heb/Ar)
Situs ini merupakan bagian dari Two Project, sebuah karya bilingual dengan fokus pada literatur dan puisi bagi kaum muda. Tujuannya adalah menciptakan dialog yang terarah antar budaya Israel, yang dilakukan dalam bahasa Arab dan Hebrew. (Karya ini merepresentasikan) generasi baru bagi para penulis dan pembaca, yang terpecah karena kendala bahasa, budaya, politik dan batas fisik, yang menyebabkan mereka tidak mengenal dengan literatur modern yang bermunculan di sekitar mereka.
Anat Niv, pemimpin redaksi Keter Publishing, yang bertanggung jawab untuk penerbitan antologi menulis:
Sebuah pengalaman yang tidak bisa dilukiskan ketika Anda memegang sebuah buku dan membacanya dalam bahasa Hebrew dengan teks Arab di dalamnya. Bahkan jika Anda tidak berbahasa Arab, Anda tidak dapat menyangkal bahwa tempat inilah kedua bahasa tersebut dilahirkan.
Ikuti perkembangan project tersebut pada situs mereka atau laman Facebook dalam bahasa Hebrew dan Arab. Setiap bulan akan dmunculkan karya yang ditulis oleh penulis Israel dan Arab.